
SAKURAINA, INDONESIA-Negosiasi PSSI kepada Brisbane Roar agar Rafael Struick bisa lebih cepat memperkuat tim nasional atau Timnas Indonesia pada ajang AFF Cup 2024 berbuah manis.
Rafael Struick dipastikan bisa mengikuti AFF Cup 2024 sejak awal.
Artinya, dia bisa dimainkan saat Indonesia berjumpa Myanmar di Thuwunna Stadium pada 9 Desember mendatang.
Baca Juga: Menikmati Pesona Pasar China Bogor di Tengah Guyuran Hujan Bersama Secangkir Kopi
Perjuangan PSSI untuk mendatangkan Rafael Struick penuh dinamika.
Awalnya, penyerang 21 tahun itu baru akan dilepas Brisbane Roar jika timnas Indonesia lolos ke semifinal AFF Cup 2024.
Namun, setelah PSSI bernegosiasi, Brisbane Roar akhirnya bisa dilepas lebih cepat.
Yaitu, pada 17 Desember. Dengan demikian, Rafael Struick baru bisa memperkuat timnas Indonesia saat berjumpa Filipina pada 21 Desember.
Namun, mempertimbangkan kebutuhan teknis di lini depan timnas Indonesia, PSSI kembali bernegosiasi agar Brisbane Roar bisa lebih cepat bergabung.
Dan, negosiasi itu berjalan mulus.
“Rafael Struick bergabung pada 8 Desember dengan timnas Indonesia di Myanmar. Insya Allah mungkin jika dirasa perlu, dia bisa diturunkan pada 9 Desember saat melawan Myanmar,” ujar manajer timnas Indonesia Kombespol Sumardji.
“Kami berdiskusi apa yang bisa membuat tim menjadi lebih kuat di Piala AFF 2024. Salah satu opsi adalah mengupayakan kembali dengan klub (Brisbane Roar). Saya lapor Pak Erick Thohir (ketua umum PSSI). Lalu, Pak Erick berkoordinasi dengan klubnya. Alhamdulillah, klubnya Struick memberikan izin,” imbuh kepala badan tim nasional (BTN) PSSI itu.
Dengan bergabungnya Rafael Struick sejak awal turnamen, Sumardji menjadi lebih percaya diri timnas Indonesia bisa bersaing lebih baik.
Tapi, Sumardji tidak mau sesumbar soal target tinggi.
“Kami akan step-by-step. Sekarang prioritas kami bagaimana bisa lols fase grup dulu. Setelah itu, nanti kami pikirkan bagaimana target beriktnya,” bebernya.
“Siapa tahu kita bisa ke final. Siapa tahu juga bisa juara. Dalam sepak bola, semua serba mungkin,” tandasnya.